Tragis! Pria Dengan Gangguan Mental Ditemukan Tewas Di Ladang Saat Lebaran

By Sehat Siahaan - Tuesday, 01 April 2025
Ilustrasi seorang mayat pria ditemukan tidak bernyawa saat di perladangan
Ilustrasi seorang mayat pria ditemukan tidak bernyawa saat di perladangan

Batu Bara-Seorang pria bernama Efendi (24) ditemukan meninggal dunia di perladangan Dusun VI, Desa Sei Mentaram, Kecamatan Nibung Hangus, Kabupaten Batu Bara, pada Selasa (1/4/2025).

Menurut informasi yang dihimpun, warga Dusun II Desa Bandar Sono itu pergi ke ladang keluarganya saat perayaan Lebaran, Senin (31/3/2025). Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Cecep Suhendra, mengungkapkan bahwa pihaknya mendapat laporan dari Kepala Dusun VI, Ronal Siahaan, mengenai penemuan jenazah tersebut.

Menanggapi laporan itu, kepolisian bersama tim medis segera menuju lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Mereka juga menghubungi ayah korban, Zulkifli (56), agar datang ke lokasi.

Menurut keterangan Zulkifli, putranya mengalami gangguan mental sejak kecil dan pergi ke ladang pada Senin sebelumnya. Setelah pemeriksaan, jenazah Efendi dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan secara layak.[]