Galeri Wastra “ASEPHI” Resmi Dibuka di Medan, Optimalkan Promosi Tenun Sumut

By Parlindungan - Tuesday, 02 September 2025
Acara pembukaan Galeri Wastra karya ASEPHI Sumut (Foto : Diskominfo Sumut)
Acara pembukaan Galeri Wastra karya ASEPHI Sumut (Foto : Diskominfo Sumut)

MEDAN – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Dita Togap Simangunsong, secara resmi meresmikan pembukaan Galeri Wastra karya ASEPHI Sumut. Bertempat di Lantai 1 Plaza Medan Mall, Selasa 2 September 2025.

Acara dibuka dengan peragaan busana para model yang mengenakan aneka tenunan khas Sumatera Utara—mulai dari motif Toba, Tapanuli Utara, Nias, Karo, Simalungun, Mandailing, hingga Melayu.

Turut hadir Ketua ASEPHI Sumut, Fatimah Habibie Syamsul Arifin, Ketua Dewan Pertimbangan ASEPHI, RE Nainggolan, serta pimpinan DWP dari berbagai daerah dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Dita Togap Simangunsong menyampaikan apresiasi kepada Ketua dan pengurus ASEPHI Sumut atas pembukaan Galeri ini. Menurutnya, galeri ini menjadi media efektif untuk memperkenalkan produk tenun lokal yang memiliki karakteristik khas, sekaligus memperkuat promosi warisan budaya. 

“Semoga Galeri Wastra by ASEPHI Sumut dapat menjadi jembatan antar generasi—memelihara dan mempererat kecintaan terhadap warisan budaya kita,” ujar Dita.

Lebih lanjut, ia berharap galeri ini bukan sekadar pameran tetapi juga menjadi inspirasi nyata bagi pengrajin dan masyarakat untuk terus berkarya, menciptakan, dan menjaga seni tenun agar lestari.

Sementara itu, Ketua ASEPHI Sumut, Fatimah Habibie Syamsul Arifin, menyampaikan rasa terima kasih kepada DWP Sumut dan Pemerintah Provinsi atas perhatian terhadap pelestarian budaya dan produk tradisi daerah.

Sejalan, Ketua Dewan Pertimbangan ASEPHI, RE Nainggolan, menegaskan bahwa wastra Sumut memiliki keunikan bahan dan motif yang tidak hanya diminati pasar domestik, tetapi juga potensial merambah pasar Asia dan dunia.

Acara puncak pembukaan ditandai dengan pengguntingan pita oleh Ketua DWP Sumut, disaksikan oleh Ketua ASEPHI dan tamu yang hadir. Di dalam galeri, berbagai produk wastra dengan corak khas khas Sumatera disusun secara estetis, siap menggugah minat pengunjung dan pelaku industri kreatif lokal. (Sumber; Diskominfo Sumut)