Usai Beli Minuman Botol, Pria ini Tewas di Tempat Refleksi

By Sehat Siahaan - Monday, 10 February 2025
Korban sempat dibawa ke RS Vita Insani  dan di sana dinyatakan meninggal dunia ( Foto Istimewa)
Korban sempat dibawa ke RS Vita Insani dan di sana dinyatakan meninggal dunia ( Foto Istimewa)

Pematangsiantar - Seorang pria berinisial JS (57) warga Silou Kahean, Kabupaten Simalungun, meninggal dunia di tempat refleksi "Anggel" di Jalan Sangnawaluh, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Sabtu (8/2/25).

Sesuai informasi yang diperoleh, korban telah beberapa kali mengunjungi tempat refleksi tersebut.

Kapolsek Siantar Timur Iptu Eddy mengatakan bahwa sebelum meninggal, korban mengendarai sepeda motor dan memesan seorang trafis di tempat refleksi.

"Korban mengeluhkan sakit di bagian kakinya, kemudian membeli minuman botol di lantai dua. Saat dikusuk, korban mengeluh sesak di bagian dadanya, sehingga trafis menyuruh korban untuk beristirahat," kata Iptu Eddy.

Namun, korban kemudian merasakan sakit yang lebih parah. Trafis langsung memanggil temannya dan memesan grab untuk membawa korban ke rumah sakit Vita Insani.

Naas, setibanya di ruang IGD, korban dinyatakan meninggal dunia.

Menurut anak korban, JPS, ayahnya memiliki riwayat penyakit diabetes dan asam urat, serta telah melakukan kemoterapi selama dua tahun terakhir.

Anak korban berkeyakinan bahwa korban meninggal karena penyakit yang diderita dan telah membuat surat pernyataan tidak dilakukan otopsi.

Jenazah korban telah diserahkan dan dibawa keluarga pulang ke rumah duka untuk disemayamkan dan dikebumikan. (Sehat Siahaan)

Kategori